Cara Merawat Flashdisk

Flashdisk merupakan alat untuk menyimpan data yang populer sekarang, menggantikan disket pada jaman dahulu. Harganya pun sudah sangat murah. Semua orang hampir mempunyai, tapi belum tentu tahu merawatnya. Berikut Cara Merawat Flashdisk Yang Benar Agar Awet dan Tahan Lama: Jauhkan dari medan magnet Data yang tersimpan di flashdisk sangat rentan terhadap magnet. Jika kita ceroboh meletakkan flashdisk di area yang terdapat magnet nya contohnya speaker, hardisk dll akan menyebabkan rusaknya data yang tersimpan pada flashdisk kita Simpanlah flahs disk anda di tempat yang bersih dan aman Hal wajib yang harus kita lakukan, selain agar flashdisk tidak kotor dan tidak berkarat juga agar kita tidak lupa menaruh flashdisk tersebut.